Electronic Resource
Analisis Akuntabilitas dan Efektivitas Pengelolaan Dana Wakaf Pada Badan Wakaf Indonesia (BWI)
Wakaf merupakan salah satu pilar ekonomi yang dapat dipergunakan untuk
penanggulangan kemiskinan dan peningkatan kesejahteraan di kalangan umat dan
menjadi alternative pemecahan masalah ketidakadilan sosial ekonomi. Undangundang nomor 41 tentang wakaf yang mendorong berdirinya Badan Wakaf
Indonesia sebagai lembaga independen untuk memajukan dan mengembangkan
perwakafan nasional. BWI diharuskan bersikap akuntabel kepada masyarakat
dalam pengelolaan dana wakaf, sesuai dengan tugas dan amanat yang diberikan
pemerintah. Kenyataannya laporan tahunan tersebut belum dipublikasikan,
sehingga masyarakat beranggapan bahwa BWI belum optimal dalam transparansi
pada laporan keuangan, salah satu kunci untuk menumbuhkan rasa kepercayaan
masyarakat kepada suatu embaga terletak pada sejauh mana tingkat transparansi,
akuntabilitas dan manajemen yang diterapkan. Penelitian ini bertujuan untuk
mengidentifikasi prioritas permasalahan, solusi dan strategi BWI dalam
mengoptimalkan lemahnya Akuntabilitas dan Efektivitas pengelolaan dana wakaf
pada Badan Wakaf Indonesia. Metode pengumpulan data dengan menggunakan
Analytic Network Process (ANP). Data diolah dengan bantuan Microsoft Excel dan
software Super Decision
No other version available