Electronic Resource
Rencana Bisnis Kayyisya Hijab Dengan Analisa Bisnis Model Kanvas
Seiring dengan majunya perkembangan jaman, perkembangan fashion hijab
pun semakin berkembang pesat. Saat ini hijab tidak hanya digunakan sebagai
pemenuh kewajiban syariat untuk menutup aurat, namun juga masuk ke tren
fashion. Oleh karena itu, penulis tertarik untuk membangun bisnis hijab dengan
desain yang berbeda sehingga disini penulis melakukan penelitian rencana model
bisnis dengan nama brand “Kayyisya Hijab” terlebih dahulu agar memberikan
gambaran manajemen usaha yang sesuai. Meteodologi yang digunakan dalam
penelitian ini dengan menggunakan metode penelitian tindakan dengan pendekatan
kualitatif sehingga dapat menentukan segmen yang sesuai untuk rencana bisnis dan
dapat mengetahui nilai yang harus ditawarakan.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa segmen dari rencana model bisnis ini
adalah wanita muslimah usia 14- 40 tahun dan anak-anak 7-13 tahun . Nilai lebih
yang dapat ditawarkan kepada konsumen adalah hijab Instan dengan desain yang
menarik/ tidak pasaran, memiliki varian warna, bahan yang berkulaitas, serta
menghadirkan varian ukuran.
No other version available