Electronic Resource
Bisnis Model Kanvas Perencanaan Bisnis Outfit Brand Unification.Co Dengan Bisnis Model Kanvas
Pengaruh globalisasi mempengaruhi perkembangan ragam bidang
perkerjaan saat ini. Seperti yang diketahui, bahwa pekerjaan menjadi tidak terbatas
dalam ilmu terapan saja, bahkan saat ini, hobi juga dapat menghasilkan nilai
ekonomis. Dengan tidak terbatasnya aktifitas pekerjaan hanya dalam lingkup ruang
perkantoran, maka semakin banyak pekerjaan yang dapat dilakukan secara semi
formal diluar ruangan. Untuk mendukung aktifitas yang produktif, tentu
penggunaan pakaian menjadi salah satu unsur yang harus diperhatikan.
Perkembangan kesadaran masyarakat khususnya wanita, terhadap
penggunaan baju dengan estetika dalam berpakaian yang semakin meningkat,
membuka pasar yang luas bagi bisnis pakaian wanita. Kondisi ini diikuti oleh
perkembangan mode pakaian yang semakin bervariasi. Busana yang dikenakan
akan menunjukkan karakter penggunanya, termasuk kedalam tingkatan ekonomi
dan status sosial tertentu. Berdasarkan hal tersebut, maka hadirlah gagasan untuk
membangun sebuah bisnis dalam industri fashion wanita. Produk yang nyaman
dikenakan untuk beraktifitas khususnya diluar ruangan menjadi kelebihan yang
akan dimiiki oleh brand ini.
Tersusunnya perencanaan bisnis model kanvas ini, dengan tujuan mengukur
kelayakan bisnis dan minat pasar terhadap produk yang akan diproduksi, lebih
khususnya lagi pada penentuan customer segment dan value proposition yang tepat.
Penelitisan dalam rencana bisnis model kanvas ini menggunakan metode kualitatif
dalam pelaksanaannya, atau disebut juga sebagai action reserach.
No other version available