Electronic Resource
Rancangan Bisnis Model Canvas "Bir Pletoook"
Bir Pletoook adalah inovasi dari produk minuman tradisional Bir Pletok khas dari
suku Betawi yang menjadi ikon / minuman oleh oleh dari kota Jakarta. Inovasi
produk ini dilatar belakangi karena untuk melestarikan dan memoderenisasi
minuman Bir Pletok khas Betawi yang hampir punah dan juga karena tingginya
kunjungan wisatawan yang datang ke Jakarta dari tahun ke tahun, dan tidak
sedikit dari para wisatawan yang mencari serta membeli produk-produk oleholeh khas dari Jakarta. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendapatkan
model bisnis kanvas terbaik menggunakan penelitian kualitatif dengan
pendekatan metode riset aksi. Adapun pada penelitian ini penulis melakukan
penelitian dalam dua tahapan yaitu pengujian terhadap masalah (test the
problem) dan pengujian terhadap solusi (test the solution) untuk mendapatkan
model bisnis canvas akhir yang valid dan sudah terverifikasi, responden pada
penelitian ini adalah target pasar atau customer segment untuk produk ini, adapun
pada penelitian ini difokuskan pada dua blok customer segment dan value
proposition. Hasil dari penelitian menunjukan bahwa customer segment untuk
produk Bir Pletoook ini adalah wisatawan Jakarta, Ibu Rumah Tangga, Pekerja
dan juga Organisasi Masyarakat khususnya Organisasi Masyarakat Betawi itu
sendiri sedangkan untuk value proposition Alternatif Oleh-oleh dengan harga
terjangkau, terobosan dengan varian rasa, bahan minuman teruat dari rempahrempah segar dan non kimia, 100% halal dan menyehatkan, kemasan yang
moderen dan menarik, tanpa bahan pengawet.
No other version available