Electronic Resource
Perancangan Sistem Pembiayaan Pembelian Kendaraan Menggunakan Akad Murabahah Pada BMT Mandiri Artha
Pesatnya perkembangan Teknologi Informasi telah menuntut pihak BMT
Mandiri Artha Sejahtera untuk dapat menyesuaikan diri dengan tuntutan
profesionalisme dalam menjalankan segala kegiatan operasionalnya, serta juga untuk
dapat mengakses kebutuhan informasi yang lebih cepat dan akurat. Pembuatan Sistem
Informasi Murabahah (SIM) ini diharapkan dapat mempermudah segala kegiatan
pendataan dalam pembiayaan kendaraan. Sehingga nantinya sistem ini akan dapat
membantu pendataan pembiayaan kendaraan dengan akad murabahah serta pencatatan
transaksi. Pembuatan aplikasi ini juga diharapkan dapat memberikan efektivitas
maupun efisiensi dalam transaksi pembiayaan kendaraan ini. Sistem Informasi
Murabah ini nantinya dapat dijalankan pada semua perangkat komputer yang
mendukung Sistem Operasi Windows. Arstitektur menggunakan database Microsoft
SQL Server 2014 dan memanfaatkan Bahasa Pemrograman C# menggunakan Visual
Studio untuk pembangunan Sistem ini.
No other version available