Electronic Resource
Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Perbankan Syariah Dalam Penyaluran Pembiayaan Modal Kerja Untuk Usaha Mikro Kecil Dan Menengah (UMKM) di Indonesia
UMKM merupakan salah satu sektor usaha yang banyak diminati oleh
masyarakat dan cukup prospektif untuk dikembangkan serta memiliki peran
penting sebagai usaha yang mampu bertahan terhadap krisi ekonomi global. Peran
UMKM menurut Badan Pusat Statistik pada tahun 2015-2017 memiliki peran dan
kontribusi yang besar bagi negara kita Indonesia, yaitu dengan meningkatnya
kontribusi PDB dan pengurangan tingkat pengangguran. Namun faktanya
dilapangan UMKM kurang mendapatkan perhatian dari pemerintah Indonesia.
Penelitian ini membahas tentang faktor-faktor yang memengaruhi pembiayaan
modal kerja bank syariah untuk sektor UMKM di Indonesia. Metode yang
digunakan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan analisis jalur (path
analysis). Hasil penelitian dengan analisis jalur menunjukkan bahwa adanya
variabel hubungan langsung mitigasi risiko, rasio kecukupan modal, inflasi, BI
Rate, dan GDP saja yang berpengaruh signifikan terhadap pembiayaan modal
kerja perbankan. Sedangkan DPK tidak signifikan terhadap pembiayaan modal
kerja perbankan untuk UMKM. Adapun hubungan tidak langsung variabel Bi
Rate, Inflasi, terhadap jumlah pembiayaan modal kerja perbankan syariah untuk
usaha mikro, kecil, dan menengah dengan melalui variabel mitigasi risiko, rasio
kecukupan modal, dan dana pihak ketiga.
No other version available