Electronic Resource
Bisnis Model Kanvas Rencana Bisnis Happy Sunday Store (Custom Made Of BRA)
Fesyen atau pakaian menjadi bagian kebutuhan pokok setiap
manusia, Salah satu produknya adalah pakaian dalam berupa bra, bra
berfungsi untuk mencegah payudara menjadi kendur dan menutupi
payudara itu sendiri agar dapat memperindah penampilan. Hal ini
mendorong penulis untuk melakukan penelitian custom made of bra yaitu
bra dibuat berdasarkan dengan ukuran, kenyamanan, dan keiginan
konsumen.
Penelitian ini akan dianalisa denga bisnis model kanvas. Bisnis
model kanvas ini menggunakan metode action research untuk mengetahui
potensi pasar terutama pada customer segments dan value propositions.
Dari metode yang digunakan tersebut, instrumen yang digunakan adalah
dengan cara indepth interview.
Berdasarkan penelitian terhadap 30 responden sebagai sampel dari
calon konsumen potensi bisnis Happy Sunday Store, didapatkan
kesimpulan bahwa customer segment yang tepat adalah wanita berusia 20-
45 tahun, wanita karir dengan penghasilan ≥Rp.2.500.000 per bulan, serta
ibu hamil dan menyusui. Dan value proposition yang tepat untuk bisnis ini
adalah Customization, Harga Terjangkau, Produk berkualitas, Desain yang
simpel dan unik, Kenyamanan Konsumen, serta Bra yang menyehatkan
dapat menompang payudara dengan sempurna.
No other version available