Electronic Resource
Peran Besaran Zakat Perusahaan Yang Dibayarkan Bank Syariah Di Indonesia Terhadap Reputasi Perusahaan Sebelum Dan Sesudah CIVID-19
Tujuan : Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh besaran zakat
perusahaan yang dibayarkan oleh bank syariah di Indonesia terhadap reputasi
perusahaan pada masa pandemi dan sebelum pandemi COVID-19. Studi ini juga
bertujuan melengkapi penelitian sebelumnya dan memberikan manfaat untuk
meningkatkan zakat perusahaan sebagai bagian dari kontribusi bank syariah
terhadap perekonomian Indonesia.
Metode : Penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dengan analisis regresi
data panel menggunakan unbalanced data. Data sekunder berupa laporan keuangan
bank syariah Indonesia tahun 2017-2023 diperoleh dari situs resmi perusahaan.
Variabel utama adalah besaran zakat dan reputasi, dengan total aset sebagai variabel
kontrol. Analisis dilakukan menggunakan perangkat lunak IBM SPSS Statistik dan
Microsoft Excel.
Hasil/Temuan : Hasil uji F menunjukkan bahwa besaran zakat berpengaruh
signifikan terhadap reputasi perusahaan sebelum dan sesudah pandemi. Hasil uji t
juga mendukung temuan ini, di mana peningkatan atau penurunan zakat maupun
total aset terbukti memengaruhi reputasi bank syariah di Indonesia. Keterbatasan
penelitian meliputi fokus pada variabel zakat dan sampel terbatas pada bank umum
syariah tertentu. Penelitian ini memberikan saran untuk pengembangan pada sektor
syariah lain, penggunaan variabel tambahan, dan analisis regulasi zakat di negara
negara Islam lainnya.
No other version available