Electronic Resource
Systematic Literature Review Analisa Faktor-faktor yang Mempengaruhi Minat Mayarakat dalam Menggunakan Layanan di Koperasi Syariah
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisa faktor-faktor yang dapat memperngaruhi minat pada masyarakat dalam Menggunakan Layanan di koperasi syariah, dimana koperasi syariah memiliki peran penting dalam perekonomian setelah perbankan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif, dengan menggunakan aplikasi Publish or Perish untuk menganalisa berbagai jurnal yang sudah ada di google scholar. yang didalamnya merupakan penelitian perilaku mengapa masyarkat memilih koperasi syariah untuk menggunakan layanan yang di tawarkan koperasi syariah, setelah itu didapat variabel apa saja yang mempengaruhi para angota untuk berkenan Menggunakan Layanan di koperasi syariah lalu dianalisa dan diindetifikasi. Menggunakan metode pengumpulan hasil penelitian dari alasan minat masyarakat memilih Menggunakan Layanan di koperasi syariah belum tersedia maka dengan Hasil dari penelitian ini dapat menjadi bahan evaluasi dan menjadi dasar bagi koperasi syariah dalam merancang strategi dengan variabel yang signifikan terus melakukan perkembangannya atau kemajuan. Adapun hasil dari analisi menunjukan bahwa faktor-faktor seperti kepercayaan atau Religiusitas, Sosial dan pengetahuan mengenai koperasi syariah itu sendiri berpengaruh terhadap keputusan masyarakat
No other version available