Electronic Resource
Analisis Pengaruh Kualitas Produk dan Kualitas Pelayanan Terhadap Keputusan Pembelian (Studi Kasus :Rumah Makan Mamih di Sukabumi)
Skripsi ini bertujuan untuk melihat pengaruh variabel kualitas produk dan kualitas
pelayanan terhadap keputusan pembelian pada Rumah Makan Mamih di
Sukabumi. Penelitian ini memilih konsumen yang pernah makan atau minum di
Rumah Makan Mamih, dilakukan pengambilan sampel untuk penelitian ini
dengan cara menyebar kuesioner kepada 100 responden. Analisa data yang
digunakan dalam penelitian ini yaitu pengujian uji validitas dan uji reliabilitas,
pengujian asumsi klasik dan analisis regresi berganda. Alat bantu yang digunakan
dalam menganalisis data adalah SPSS 21.0.
Berdasarkan hasil uji hipotesis statistik yang dilakukan dalam penelitian ini,
diketahui untuk uji simultan kualitas produk dan kualitas pelayanan secara
bersama-sama mampu menjelaskan keputusan pembelian, sedangkan secara
parsial kualitas produk memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap
keputusan pembelian, begitu pula kualitas pelayanan memiliki pengaruh positif
dan signifikan terhadap keputusan pembelian.
No other version available