Electronic Resource
Analisis Pelayanan Terhadap Kepuasan Jamaah Umroh Tazkia Travel (Studi Kasus Alumni Umroh Keberangkatan April-Juni 20130
Berkembangnya industri umroh di Indonesia mendorong pula hadirnya
berbagai biro perjalanan yang baru. Hal ini menyebabkan persaingan pada
industri biro perjalanan umroh semakin meningkat. PT Tauba Zakka Atkia yang
merupakan salah satu biro perjalanan umroh, dan menguasai sebagian besar
pasar biro perjalanan umroh karena dianggap sebagai biro yang terpercaya.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pelanggan umroh kualitas pelayanan
yang diberikan PT Tauba Zakka Atkia, Variabel dalam penelitian ini terdiri atas
lima layanan yang diberikan PT Tauba Zakka Atkia.. Jenis penelitian yang
digunakan adalah deskriptif verifikatif, dan metode yang digunakan adalah survei
dengan menggunakan populasi dari pengguna jasa Umroh pada bulan Maret,
April, Mei, Juni pada tahun 2013. Namun dikarenakan pengisian kuesioner yang
kurang memenuhi syarat hanya 220 Alumni Umroh tazkia travel yang dapat
digunakan. Hasil penelitian menunjukkan keseluruhan variable (reliability,
responsiveness, assurance, empathy, dan tangible) menunjukkan nilai yang
signifikan. Oleh karena itu, penulis menyarankan agar PT Tauba Zakka Atkia
hendaknya mempertahankan kualitas layanan guna memberikan kepuasan yang
maksimal terhadap pelayanan yang diberikan dan juga sebagai upaya untuk
mempertahankan loyalitas pelanggan yang sudah terbentuk sejak lama.
No other version available