Electronic Resource
Analisis pengaruh kualitas produk, kualitas pelayanan dan lokasi terhadap keputusan pembelian pada warung nasi Ampera Suci Bandung (Cabang Kebon Kalapa-Soekarno Hatta)
Fenomena semakin berkembangnya usaha bisnis layanan makanan di Kota
Bandung yang ikut mempengaruhi keputusan pembelian konsumen, terutama pada
pemilihan restoran menjadi latar belakang dari penelitian ini. Secara khusus,
penelitian ini dilakukan dengan mengembangkan sebuah model untuk
menganalisis keputusan pembelian konsumen terhadap produk makanan dan
minuman di Warung Nasi Ampera Suci Cabang Kebon Kalapa-Soekarno Hatta
atau yang dikenal dengan nama Ampera Suci dimana Ampera Suci ini mempunyai
rata-rata pengunjung perbulannya 12.000 orang. Oleh sebab itu, yang menjadi
masalah dalam penelitian ini adalah: “Bagaimana kualitas produk, kualitas
pelayanan dan lokasi dapat mempertahankan dan meningkatkan keputusan
pembelian konsumen di Warung Nasi Ampera Suci ?“.
Pada dasarnya tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh
ketiga variabel independen tersebut terhadap perilaku keputusan pembelian
Penelitian ini dilakukan dengan metode kuesioner yang menggunakan teknik
accidental sampling (bagian dari metode non-probability sampling) terhadap 100
consumer yang secara kebetulan sedang berada di Warung Nasi Ampera Suci.
Analisis terhadap data yang diperoleh berupa analisis kuantitatif dan kualitatif.
Analisis kuantitatif meliputi uji validitas dan reliabilitas, uji asumsi klasik, analisis
regresi berganda, uji Goodness of Fit melalui uji F dan uji t serta analisis koefisien
regresi (R2
). Analisis kualitatif merupakan interpretasi data yang diperoleh dalam
penelitian serta hasil pengolahan data yang sudah dilaksanakan dengan memberi
keterangan-keterangan dan penjelasan-penjelasan.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa semua variabel independen secara
bersama-sama berpengaruh secara positif terhadap keputusan pembelian dan juga
berpengaruh positif secara individual terhadap keputusan pembelian. Dari semua
variabel yang dipakai, variabel kualitas produk dan kualitas pelayanan memiliki
pengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian makanan dan
minuman di Warung Nasi Ampera Suci, dimana kualitas produk merupakan
variabel yang paling dominan dengan nilai koefisien 0,329.
No other version available