Electronic Resource
Pengaruh biaya iklan dan jumlah promosi penjualan terhadap volume penjualan pada PT Duodiv Utama Bekasi
PT. Duodiv Utama merupakan satu dari banyak perusahaan yang bergerak di
bidang penjualan air minum yang mempunyai merek WAE-RO. Volume
penjualan perusahaan tersebut selalu mengalami kenaikan dari tahun ke tahun.
Diantara faktor-faktor yang mempengaruhi volume penjualan tersebut adalah
biaya iklan dan jumlah promosi penjualan. Penelitian ini bertujuan untuk
mengetahui pengaruh biaya iklan dan jumlah promosi penjualan (hadiah) terhadap
volume penjualan serta untuk mengetahui variabel mana yang memiliki pengaruh
terbesar terhadap volume penjualan pada PT. Duodiv Utama Bekasi, dengan
menggunakan metode regresi linear berganda yang memiliki beberapa tahapan
pengujian, serta menggunakan SPSS 16.0 dalam pengolahan data.
Hasil studi ini menunjukkan bahwa variabel independen (biaya iklan dan jumlah
promosi penjualan (hadiah)) memiliki pengaruh yang positif dan signifikan
terhadap volume penjualan pada PT. Duodiv Utama Bekasi. Hal ini dapat
dibuktikan dengan menggunakan uji asumsi klasik yang terdiri dari uji normalitas,
uji heterokedastisitas, uji autokorelasi dan uji multikorolelasi. Yang kemudian
dilakukan pengujian kembali secara parsial dan simultan. Dengan menggunakan
metode Regresi Linier Berganda diketahui bahwa model yang digunakan adalah
signifikan berpengaruh terhadap volume penjualan sebesar 87%. Adapun faktor
yang memiliki pengaruh paling tinggi adalah biaya iklan sebesar 1,423 persen,
sedangkan jumlah promosi penjualan (hadiah) sebesar 0,106 persen, kedua
variabel independen terbukti bisa meningkatkan volume penjualan pada PT.
Duodiv Utama Bekasi.
No other version available