Electronic Resource
Faktor-faktor determinan investasi human resource pada perusahaan publik di Indonesia
Penelitian ini berjudul Faktor-faktor Determinan Investasi Human Resource
pada Perusahaan Publik di Indonesia dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh
ukuran perusahaan (Corporate Size), laba akuntansi (Accounting Profit) terhadap
investasi sumber daya manusia (Human Resource Investment).
Perusahaan yang digunakan sebagai objek penelitian sebanyak 30
perusahaan publik di Indonesia. Dengan menggunakan dua teknik pengujian yaitu
Dengan menggunakan dua teknik pengujian yaitu yang pertama adalah uji asumsi
klasik yang terdiri dari uji normalitas, uji multikoliaritas, uji heteroskedastisitas,
uji autokolineritas. Dan yang kedua, pengujian hipotesis yang terdiri dari uji
simultan (uji F), uji parsial (uji t).
Hasil dari analisis pengaruh ukuran perusahaan (Corporate Size) terhadap
investasi sumber daya manusia menunjukan adanya pengaruh antara ukuran
perusahaan terhadap investasi sumber daya manusia. Dimana t hitung lebih besar
dibanding t tabel. Hasil dari analisis pengaruh Laba (Accounting Profit) dengan
sumber daya manusia menunjukkan tidak ada pengaruh antara laba dengan
investasi sumber daya manusia. Karena t hitung lebih kecil dari t tabel. Sedangkan
dari hasil analisis pengaruh ukuran perusahaan dan laba dengan investasi sumber
daya manusia dapat disimpulkan adanya hubungan secara bersama-sama antara
ukuran perusahaan, laba dengan investasi sumber daya manusia. Dimana F hitung
lebih besar dari F tabel.
No other version available