Electronic Resource
Analisis kinerja reksadana campuran syariah dengan metode sharpe, treynor dan jensen
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kinerja 6 reksadana campuran syariah
yang terdaftar di BAPEPAM periode 2006-2008. Penelitian ini menggunakan
metode Sharpe, Treynor, dan Jensen. Hasil pegukuran dengan metode Sharpe dan
Treynor menunjukkan reksadana yang memiliki kinerja baik adalah Danareksa
Syariah Berimbang dan Mandiri Investa Syariah Berimbang. Sedangkan hasil
pengukuran dengan metode Jensen, reksadana yang memiliki kinerja baik adalah
Mandiri Investa Syariah Berimbang. Maka hasil untuk kinerja reksadana terbaik
adalah reksadana Mandiri Investa Syariah Berimbang.
No other version available