Electronic Resource
Rencana Pengembangan Bisnis Air Minum Isi Ulang "ABKHA WATER" Di Ponpes Lil-Muqorrobien Al-Islami Kabupaten Siak Dengan Pendekatan Bisnis Model Kanvas
"Latar Belakang : Air memiliki peranan yang penting bagi manusia, dan
setiap individu memiliki kebutuhannya masing-masing
terhadap air, salah satunya yaitu untuk minum. Air minum
merupakan air yang melalui proses pengolahan atau dapat
langsung dikonsumsi tanpa pengolahan, sesuai dengan
standar kesehatan. Pihak layanan air minum wajib
menjamin keamanan air yang dihasilkan untuk kesehatan
konsumen. Seiring dengan peningkatan jumlah penduduk
setiap tahunnya, permintaan akan air minum pun
meningkat. Masyarakat umum biasa menggunakan Air
Minum Isi Ulang (AMIU) untuk kebutuhan seharihari.
Tujuan : Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan customer
segment dan Value Proposition pada ABKHA Water.
Metode : Pada penelitian ini menggunakan metode kualitatif dan
action research. Proses analisis yang dilakukan meliputi
penetapan ekstraksi bisnis, uji masalah, pembaharuan
model bisnis, dan uji solusi.
Hasil Penelitian : Hasil dari penelitian ini menemukan customer segment
dan Value Propositions pada ABKHA Water. Customer
segment meliputi karyawan Pondok Pesantren LilMuqorrobien Al-Islami (Wiraswasta), Masyarakat sekitar
Pondok Pesantren Lil-Muqorrobien Al-Islami (IRT dan
petani), Guru sekolah dan Wirausaha. Sedangkan pada
Value Propositions terdapat Air Berkah Khatam Al-Qur’an,
air higienis dan segar, Delivery Order (free ongkir 3 KM
dari toko), memberikan pinjaman galon kepada konsumen
yang kurang mampu dan Air Minum Dalam Kemasan
(AMDK) botol"
No other version available