Electronic Resource
Analisis pengaruh pajak, ukuran perusahaan dan penggunaan tax haven terhadap kebijakan transfer pricing pada perusahaan manufaktur (studi kasus sub sektor farmasi yang terdaftar di bursa efek indonesia 2019-2021)
"Tujuan: Skripsi ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pajak, ukuran
perusahaan dan tax haven terhadap transfer pricing pada perusahaan manufaktur
sub sektor farmasi yang terdaftar dalam Bursa Efek Indonesia.
Metode: Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Teknik pengambilan
data penelitian ini menggunakan purposive sampling yang diuji dari 11 perusahaan
manufaktur sektor farmasi yang terdaftar di BEI pada tahun 2019-2021. Teknik
analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi data panel
menggunakan software Eviews 12. Variabel Y dalam penelitian ini diukur
menggunakan rumus rumus piutang pihak berelasi dibagi total piutang dikali
seratus persen, variabel X1 diukur menggunakan rumus ETR, variabel X2 diukur
dengan menggunakan rumus Ln = (Total Aset) dan X3 menggunakan variabel
Dummy.
Hasil/Temuan: Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa (1) pajak tidak
berpengaruh terhadap transfer pricing, (2) ukuran perusahaan tidak berpengaruh
terhadap transfer pricing, (3) tax haven tidak berpengaruh terhadap transfer
pricing.
"
No other version available