Electronic Resource
Analisis Kompetensi Dan Relevansi Terhadap Kesuksesan Karir Lulusan Program Studi Akuntansi Syariah di Era Digital (Studi Empiris Pada Lulusan Program Studi Akuntansi Syariah IAI Tazkia)
Tujuan: Skripsi ini bertujuan untuk menganalisis mengenai kompetensi yang dimiliki oleh lulusan program studi akuntansi syariah sesuai atau tidak dengan kesuksesan karir pada era digital serta menganalisis adanya peningkatan relevansi mengenai kurikulum terhadap kesuksesan karir yang didapat oleh lulusan program studi akuntansi syariah di era digital. Metode: Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Teknik pengambilan data penelitian ini menggunakan purposive sampling dengan cara menyebarkan kuesioner pada sampel yang merupakan lulusan program studi akuntansi syariah IAI Tazkia Angkatan 14 – 18. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan uji statistik deskriptif. Penelitian ini diukur menggunakan metode PLS SEM. Hasil/Temuan: Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa (1) kompetensi yang dimiliki oleh lulusan program studi akuntansi syariah sesuai ataupun berpengaruh dengan kesuksesan karir pada era digital. (2) Peningkatan relevansi mengenai kurikulum tidak berpengaruh terhadap kesuksesan karir yang didapat oleh lulusan program studi akuntansi syariah di era digital. Rekomendasi: Rekomendasi dari penelitian ini menunjukkan bahwa (1) Disarankan Bagi Program studi agar terus menjaga peningkatan pada Program Studi Akuntansi Syariah perlu mempertimbangkan kurikulum untuk menjaga relevansi dengan perkembangan industri dan kebutuhan pasar kerja. (2) Disarankan agar peneliti selanjutnya dapat memperluas sampel penelitian dengan melibatkan lulusan dari berbagai perguruan tinggi atau program studi lainnya yang relevan. Keterbatasan: Dalam penelitian ini terdapat keterbatasan pada penelitian, yaitu (1) Sampel pada penelitian ini juga terbatas sehingga tidak dapat mencangkup secara menyeluruh untuk menyimpulkan temuan dalam penelitian ini. (2) Penelitian ini bersifat kontekstual dan tidak dapat digeneralisasi secara luas.
No other version available