Electronic Resource
Analisa Hasil Prediksi Keterlambatan Pembayaran Pembiayaan Nasabah Akad Murabahah Pada Bank BJB Syariah Tanggerang Menggunakan Machine Learning
Tujuan: Skripsi ini membahas tentang bagaimana cara pembuatan sebuah aplikasi
Prediksi keterlambatan nasabah berbasis website, tujuanya untuk membantu
Account Officer Bank BJB Syariah Kantor Cabang Tangerang untuk memprediksi
atas Keterlambatan Nasabah Pembiayaan akad Murabahah Produk Pembiayaan
Kesejahteraan Pegawai.
Metode: Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan menggunakan data
yang dimiliki Bank BJB Syariah. Dan melakukan penelitian langsung ke lapangan,
peneliti telah mengimplementasikan dua jenis algoritma SVM dan Random Forest
yang paling baik memprediksi keterlambatan nasabah pada produk Produk
Pembiayaan Kesejahteraan Pegawai.
Hasil/Temuan: Aplikasi tersebut dapat memprediksi keterlambatan nasabah dalam
melakukan pembiayaan akad murabahah untuk produk Produk Pembiayaan
Kesejahteraan Pegawai menggunakan machine learning dengan metode classifier
dengan algoritma SVM dengan akurasi sebesar 93%. Model dikembangkan lebih
lanjut dengan Algoritma Random Forest yang menghasilkan akurasi sebesar 0.937.
Untuk mengoptimalkan hasil, dilakukan tuning pada hyperparameter optimasi ini
meningkatkan akurasi sebesar 94%, dan desain pemrograman menggunakan bahasa
pemrograman Python dengan library Streamlit.
No other version available