Electronic Resource
Potensi Penerbitan Green Sukuk Korporasi untuk Pembiayaan Berkelanjutan di Indonesia
Latar Belakang - Perubahan iklim telah menjadi isu global sejak beberapa tahun
yang lalu. Dalam penanganannya tentu dibutuhkan biaya yang besar. Green sukuk
merupakan salah satu sumber pembiayaan yang mendukung pembiayaan
berkelanjutan. Namun sayangnya di Indonesia, baru pemerintah yang agresif
menerbitkan green sukuk. Padahal masalah ini bukan hanya menjadi kewajiban
negara. Perusahaan juga tentunya bisa mengambil peran dalam penerbitan green
sukuk korporasi. Namun pada nyatanya, belum ada perusahaan yang menerbitkan
green sukuk korporasi di Indonesia.
Tujuan - Tujuan penelitian ini adalah melihat masalah penerbitan green sukuk
korporasi di Indonesia beserta solusi, potensi dan juga strategi akad yang terbaik
untuk digunakan.
Metode Penelitian - Metode penelitian yang digunakan adalah Analitic Network
Prosess (ANP). Dalam penelitian ini menggunakan informan yang berasal dari
pakar-pakar dalam bidang green sukuk. Total pakar yang digunakan sebanyak 5
orang yang berasal dari akademisi, pelaku proyek dan regulator.
Temuan - Hasil penelitian menunjukkan bahwa tujuan pertama yang berpotensi
untuk dibiayai dengan green sukuk korporasi adalah Energi Terbarukan, sementara
masalah utama adalah Minimnya pemahaman dari para pelaku pasar. Dari sisi
solusi, dorongan insentif yang diberikan pemerintah merupakan solusi pertama
untuk mendorong penerbitan green sukuk korporasi. Dan strategi penerbitan yang
pertama adalah menerbitkan green sukuk korporasi dengan akad ijarah. Dari hasil
tersebut perusahaan bisa mempertimbangkan menerbitkan green sukuk dengan
menggunakan akad ijarah.
No other version available