Electronic Resource
Analisis penetapan customer segments dan value proposition usaha kaos wedhaisme
Business Model Canvas merupakan metode bagaimana merancang sebuah bisnis
dengan teknik sederhana. Melalui Sembilan blok sebagai instrumen penelitian
dalam sebuah kanvas model ini, akan menampung dan menjawab semua masalah
dan keinginan konsumen. T-shirt wedhaisme, adalah sebuah bisnis yang dirancang
untuk mengakomodasi para peminat seni WPAP pada khususnya, dan peminat
kaos bertemakan seni pada umumnya, Dirancang melalui kanvas model bisnis
untuk menentukan dan mendapatkan customer segment dan value proposition.
Hasil penelitian menetapkan bahwa costemer segmen dari produk wedhaisme
adalah Mahasiswa, Pelajar SMA, Komunitas,Pria dan wanita,Mid-income
shopper, Reseller, Drop shipper, Umur 17-27 tahun dan value proporsition nya
adalah dari segi kualitas :kain yang nyaman halus, menyerap keringat, sablon
yang tak mudah luntur, disain yang di khususkan dengan tekhnik WPAP yang
beragam, orisinil dan bisa di sesuaikan dengan keinginan, dari segi pelayanan :
ready stock dan pre order, ada beragam ukuran, Low cost, 100% cash back
guarantee, Unique packaging, fast response, disain,ukuran, dan bahan t-shirt
variatif, sistem verifikasi pembayaran yang jelas, spesifikasi produk yang jelas.
Verifikasi model bisnis yang dihasilkan telah menjadi hasil akhir dalam penelitian
ini dan menjadi kesimpulan.
No other version available