Electronic Resource
Efektivitas Pengelolaan Dana Desa Dalam Meningkatkan Pembangunan Desa Menurut Perspektif Ekonomi Islam (Studi Kasus Desa Lubuk Sanaii Kecamatan XIV Koto Kabupaten Mukomuko)
Tujuan - Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Efektivitas Pengelolaan Dana
desa terhadap Pembangunan Desa Menurut Perspektif Ekonomi Islam di Desa
Lubuk Sanai Kecamatan XIV Koto Kabupaten Mukomuko tahun 2020.
Metode Penelitian - Pendekatan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini
adalah kualitatif deskriptif. Kemudian pada penelitian ini informan terdiri dari
sepuluh orang, dimana pemilihan informan dilakukan menggunakan teknik
purposive sampling yang lebih menekankan pengambilan sampel dengan
pertimbangan tertentu. Teknik analisis data yang digunakan terdiri dari reduksi
data, penyajian data, kesimpulan dan verifikasi.
Temuan - Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada aspek keberhasilan program
sudah dapat dikatakan terlaksana dengan baik dan efektiv. Hal ini dikarenakan
semua rencana pembangunan pada tahun 2020 sudah dilaksanakan dengan baik dan
selesai tepat waktu tanpa ada kendala. Pada aspek keberhasilan sasaran pelaksaan
pembangunan infrastruktur ditahun 2020 ini sudah tepat sasaran. Dimana sasaran
pembangunan ini adalah masyarakat desa. Pada aspek evaluasi program,
masyarakat sebagai sasaran dari program dana desa merasa puas dengan adanya
pembangunan tersebut. Karena pembangunan seperti Jalan Desa dan Jalan Usaha
Tani membawa pengaruh baik bagi petani. Pada aspek tingkat input dan output,
program pembangunan infrastruktur yang bersumber dari dana desa dapat
dikatakan efektif, karena antara jumlah dana yang dikeluarkan dengan produk yang
dihasilkan seimbang. Kemudian yang terakhir pada aspek pencapaian tujuan
menyeluruh secara keseluruhan tujuan dari dana desa sudah tercapai, karena
program pembangunan yang dilaksanakan membawa dampak positif bagi
masyarakat desa.
No other version available