Electronic Resource
Pengaruh Literasi Keuangan, Kualitas Pelayanan dan Budaya terhadap Pengambilan Keputusan Masyarakat Dalam Menggunakan Produk Tabungan Bank Syariah Dikota Depok
Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh literasi keuangan,
kualitas pelayanan dan budaya terhadap pengambilan keputusan masyarakat dalam
menggunakan produk bank syariah di kota Depok.
Metode: Metode yang digunakan adalah pedekatan kuantitatif dengan jumlah sampel
yang diolah sebanyak 100 responden dengan karakteristik nasabah bank Syariah di kota
Depok. Teknik pengambilan data diambil melalui kuesioner dan di analisis
menggunakan aplikasi Statistical Package for the Social Sciences (SPSS) versi 26.
Teknik analisis data melalui uji validitas, uji reliabelitas, uji asumsi klasik, dan uji linier
regresi berganda. Uji hipotesis menggunakan uji F, uji T dan koefisien determinan.
Hasil/Temuan: Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa literasi keuangan dan budaya
berpengaruh signifikan terhadap pengambilan masyarakat dalam menggunakan produk
bank syariah di kota Depok. Kualitas pelayanan tidak berpengaruh terhadap
pengambilan keputusan masyarakat dalam menggunakan produk bank syariah di kota
Depok
No other version available