Electronic Resource
Rencana Pengembangan Bisnis Coklat Alanis factory Dengan Analisis Bisnis Model Kanvas
Sepanjang tahun 2018, Indonesia telah menjadi penyuplai bahan baku kakao
terbesar ketiga di dunia. Daerah sentra produksi kakao berada di Sulawesi dan
Sumatra. Sementara untuk Jawa barat, sentra kakao berada di Kab. Ciamis dan
Pangandaran dan untuk Provinsi Banten, sentra kakao berada di 3 Kabupaten, yakni
Kab. Lebak, Kab. Pandeglang dan Kab. Serang. Di Kab. Kuningan Provinsi Jawa
Barat, luas areal pertanaman kakao ada sekitar 37 Ha, dengan jumlah petani yang
terlibat : 299 orang , Untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya
petani kakao dimasa depan, kakao diharapkan bisa ditingkatkan nilai tambahnya.
Pengolahan kakao menjadi coklat merupakan salah satu bentuk peningkatan nilai
tambah kakao. Maka dari itu, Bisnis Coklat Alaniss berfokus pada peningkatan
customer segment dan value proposition dengan penelitian action research dan data
kualitatif. Penelitian ini melibatkan 30 responden yang terdiri dari usia 15 tahun ke
atas sudah bekerja, berumah tangga, dan yang masih sekolah, maka akan ditemukan
pengaruh dari bisnis pengolahan coklat dapat meningkatkan daya beli konsumen.
No other version available