Electronic Resource
Pengaruh Pendapatan, gaya Hidup Dan Literasi Keuangan Syariah Terhadap Pengolalaan Keuangan Buruh Pabrik di Kabupaten Bogor (Studi Kasus Kawasan Industri Menara Permai Cileungsi)
Tujuan – Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengelolaan keuangan buruh
pabrik di Kawasan Industri Menara Permai Cileungsi dilihat dari variabel
pendapatan, gaya hidup dan literasi keuangan syariah.
Metode – Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu menggunakan
teknik penyebaran kuesioner. Jumlah sampel penelitian sebanyak 125 responden
dengan teknik pengambilan sampel simple random sampling. Data analisis
menggunakan analisis Regresi Linier Berganda dengan menggunakan bantuan
Software IBM SPSS Statistic 23.
Hasil/Temuan – Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) pendapatan tidak
berpengaruh terhadap pengelolaan keuangan buruh pabrik di Kawasan Industri
Menara Permai Cileungsi, (2) gaya hidup tidak berpengaruh terhadap pengelolaan
keuangan buruh pabrik di Kawasan Industri Menara Permai Cileungsi, (3) literasi
keuangan syariah berpengaruh terhadap pengelolaan keuangan buruh pabrik di
Kawasan Industri Menara Permai Cileungsi, (4) pendapatan, gaya hidup dan literasi
keuangan syariah berpengaruh terhadap pengelolaan keuangan buruh pabrik di
Kawasan Industri Menara Permai Cileungsi secara simultan.
No other version available