Electronic Resource
Pengembangan Usaha Jasa Bagus Barbershop Dengan analisis Bisnis Model kanvas
Menggeluti bisnis barbershop dalam era sekarang tidaklah mudah. Selain dituntut
menguasai keterampilan dan mutu pelayanan terhadap konsumen harus bagus,
yang paling utama adalah suatu perencanaan bisnis yang matang. Namun, hasil
survei menunjukkan terdapat banyak barbershop yang berdiri hanya
mengandalkan keahlian instan tanpa memperhatikan manajemen dan strategi
pemasaran usaha salon yang efektif dalam menunjang perkembangan barbershop
kedepan. Metode yang digunakan adalah penelitian eksploratif dengan
pendekatan kualitatif. Penelitian eksplopratif dengan karakter yang fleksibel,
terbuka akan digunakan untuk menggali informasi secara terperinci dari
kebutuhan dan permasalahan pelanggan dalam sebuah produk. Sedangkan
penggunaan pendekatan kualitatif akan menghasilkan pemahaman secara
mendalam dan menyeluruh mengenai topik yang diteliti untuk menghasilkan
kesimpulan yang sesuai dengan konteks waktu dan situasi tertentu. Penelitian
dilakukan dalam dua tahap yaitu pengujian terhadap masalah dan pengujian
terhadap solusi. Bagus barbershop adalah usaha jasa potong rambut dengan
design dan konsep moderen dan kekinian dalam dunia salon khusus laki laki
dimana bagus barbershop bertempat di kabupaten karangasem bali. Customer
Segment bagus barbershop adalah profesi tentara, polisi, mahasiswa, anak-anak
muda dan masyarakat ekonomi menengah. Value proposition dari bagus
barbershop adalah terdapat pijat kepala, ruangan bersih, harga yang terjangkau
untuk kalangan ekonomi menengah dan bawah, alat pangkas rambut yang
higynies, free wifi untuk pelanggan dan pengunjung, dan tukang cukur yang
professional, mengikuti kemauan konsumen dan selalu menerima masukan
konsumen tentang usaha yang dijalankan.
No other version available