Electronic Resource
Analisis Pengaruh Variable Makro Terhadap Fluktuasi Harga Saham di Indonesia ( Study Kasus IHSG Dan JII )
Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa pengaruh hubungan kinerja,
menganalisa kontribusi, dan mengetahui berapa lamajangka waktu guncangan dari
masing-masing variabel berupa; (1) Inflasi, (2) IPI dan (3) Nilai Tukar terhadap
IHSG dan JII.
Metode: Penelitian ini menggunakan data nya diolah menggunakan metode VARVECM dan ECM pada aplikasi EViews 12.
Hasil/Temuan: Pada hasil uji VAR-VECM pada model persamaan belum dapat
dikatakan menuju keseimbangan jangka panjang. Namun pada akhirnya variabel
yang memberikan kontribusi guncangan terhadap IHSG berturut-turut ialah
variabel INFLASI sebesar 82%, IPI 5% dan KURS 0%. Sedangkan di sisi lainnya,
guncangan terhadap JII berturut-turut ialah variabel KURS sebesar 40%,
INFLASI 5% dan IPI 3%. Berbanding terbalik pada penelitian IHSG dengan hasil
uji ECM pada model persamaan jangka panjang variabel yang dapat memberikan
pengaruh adalah variabel KURS, IPI, dan INFLASI dimana masing-masing
variabel menunjukkan hasil probabilitas senilai 0.0006, 0.0000, dan 0.0005.
Artinya perubahan variabel KURS mempengaruhi perubahan variabel IHSG atau
variabel KURS secara jangka pendek mempengaruhi variabel IHSG. Pada
Penelitian JII dengan hasil uji ECM pada model persamaan jangka panjang
variabel yang dapat memberikan pengaruh adalah variabel KURS, IPI, dan
INFLASI dimana masing-masing variabel menunjukkan hasil probabilitas senilai
0.0000, 0.0000, dan 0.1911.Artinya perubahan variabel KURS mempengaruhi
perubahan variabel JII atau variabel KURS secara jangka pendek mempengaruhi
variabel JII.
No other version available