Electronic Resource
Analisis Faktor Internal Dan Eksternal Yang Memengaruhi Aset Bank Umum Syariah Selama Pandemi Covid-19
Tujuan: Skripsi ini bertujuan untuk mengetahui apa saja faktor internal dan
eksternal yang memengaruhi pertumbuhan aset Bank Umum Syariah selama
pandemi Covid-19.
Metode: Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis
kuantitatif deskriptif. Data yang digunakan adalah data sekunder dalam bentuk
runtun waktu (time series), yakni data bulanan dari Capital Adequacy Ratio (CAR),
Pembiayaan yang Disalurkan (PYD) dan Non Performing Financing (NPF) periode
Maret 2020–Maret 2022 yang diambil dari data Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Selanjutnya BI 7 Days Reverse Repo Rate (BI7DRR), inflasi dan kurs (USD)
periode Maret 2020–Maret 2022 yang diambil dari data Badan Pusat Statistik (BPS)
dan Bank Indonesia (BI). Metode yang digunakan adalah Regresi Linier Berganda
(OLS).
Hasil/Temuan: Hasil penelitian mendapatkan temuan bahwa faktor internal yang
berpengaruh signifikan terhadap aset Bank Umum Syariah (BUS) selama pandemi
Covid-19 adalah variabel PYD dan NPF, sedangkan CAR tidak berpengaruh
signifikan. Faktor eksternal yang berpengaruh signifikan terhadap aset Bank Umum
Syariah selama pandemi Covid-19 adalah variabel BI dan INF, sedangkan KURS
tidak berpengaruh signifikan.
No other version available