Electronic Resource
Analisis Pengaruh Religiusitas, Pengetahuan Produk Halal, Dan Kesadaran Halal Terhadap Minat Beli Kuliner Halal Din Provinsi Bangka Belitung
Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh
Religiusitas, Pengetahuan Produk Halal, dan Kesadaran Halal yang dimiliki oleh
Generasi Z beragama Islam di Bangka Belitung terhadap Minat Beli produk kuliner
halal.
Metode: Pendekatan pemodelan persamaan struktural Partial Least Square (SEM)
digunakan untuk menguji model struktural dan pengukuran. Kuesioner online
dbagikan kepada responden yang dipilih secara purposive di Bangka Belitung.
Total ada 100 responden yang terkumpul. Data diolah dengan perangkat lunak
SmartPLS.
Hasil/Temuan: Penelitian ini menemukan bahwa variabel Religiusitas memiliki
perpengaruh positif dan signifikan sebesar 0,179 terhadap Minat Beli Kuliner Halal.
Selain itu, variabel Pengetahuan Produk Halal berpengaruh positif dan signifikan
terhadap Minat Beli Kuliner Halal sebesar 0,394. Selanjutnya variabel Kesadaran
Halal memiliki perpengaruh positif dan signifikan sebesar 0,425 terhadap Minat
Beli Kuliner Halal. Variabel yang paling besar memengaruhi Minat Beli Kuliner
Halal adalah varaibel Kesadaran Halal yaitu sebesar 42,5%.
No other version available