Electronic Resource
Analisa Manajemen Zakat Antara Baitulmal Masa Umar bin Abdul Aziz dan BAZNAS
Indonesia adalah negara muslim terbesar di dunia dengan potensi zakat yang
besar. Zakat adalah syariat islam yang bukan hanya sebagai ketundukan kepada
Allah melainkan mampu menentaskan kemiskinan. Khalifah Umar bin Abdul Aziz
adalah pemimpin islam yang telahm mengoptimalkan zakat solusi menentaskan
kemiskinan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis manajemen zakat antara
Baitul Mal masa Umar Bin Abdul Aziz dan BAZNAS. Mencaritahu bagaimana
Umar bin Abdul Aziz dalam mengelola zakat baiak dalam penghimpunan,
pengelolaan, pendayagunaan dan pendistribusian. Serta dianalisis kemungkinan
penerapannya pada BAZNAS. Analisis ini menggunakan metode kualitatif
deskriptif dengan kajian pustaka dan content analysis. Hasil pada penelitain ini
adalah faktor berhasilnya Umar bin Abdul Aziz adalah negara sebagai satu-satunya
regulator pengelola zakat sehingga penghimpunan, pengelolaan, pendayagunaan
dan pendistribusian menjadi terpusat di negara. Integritas pemerintah dan amil juga
menjadi faktor meningkatnya zakat di masa Umar bin Abdul Aziz
No other version available