Text
Analisis Penerapan IB Murabahah di PT BPRS Bangka Belitung Cabang Koba Terkait Pembiayaan Kepemilikan Kendaraan Bermotor Berdasarkan Fatwa DSN MUI
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui sejauh mana penerapan
Fatwa DSN MUI No. 04/DSN-MUI/IV/2000 oleh BPRS Bangka Belitung
Cabang Koba. Metode yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan
deskriptif, yaitu membuat pencandraan (deskripsi) secara sistematis, faktual, dan
akurat mengenai fakta-fakta dan sifat-sifat populasi atau daerah tertentu. Teknik
mengumpulkan data dalam penelitian ini didapatkan melalui wawancara, dan
studi pustaka. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwasanya BPRS Bangka
Belitung Cabang Koba telah layak dikatakan bank syariah yang menerapkan
prinsip-prinsip syariah sesuai dengan regulasi yang berlaku yakni Fatwa DSN
MUI No. 04/DSN-MUI/IV/2000
No other version available