Electronic Resource
Decomposing Model Inovasi Pertanian Berbasisi ''Green Sharia Rice Cooperative (GSRC)'' Untuk Peningkatan Kesejahteraan Petani Padi Idramayu Jawa Barat
Tujuan : Skripsi ini membahas tentang Decomposing Model Inovasi Pertanian
Berbasis “Green Sharia Rice Cooperative (GSRC)” Untuk Peningkatan
Kesejahteraan Petani Padi Indramayu, Jawa Barat.
Metode : Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode
Analytic Network Process (ANP) dan studi kasus pada wilayah Kabupaten
Indramayu. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data
sekunder. Data primer didapatkan dari pengisian kuesioner oleh para akademisi,
praktisi, dan regulator. Sedangkan data sekunder diperoleh dari studi literatur.
Hasil/ Temuan : Penelitian ini memberikan hasil bahwa bobot dari cost dan benefit
lebih tinggi dibandingkan dengan bobot aspek risk dan opportunity. Aspek cost
yang menjadi prioritas utama adalah tingginya biaya modal minimal (0,332) dan
aspek benefit yang menjadi prioritas utama adalah meningkatkan efisiensi modal
dan rilisensi operasional (0,330). Selanjutnya melihat pada aspek risk yang menjadi
prioritas adalah perlindungan data dan dana pengguna/ nasabah (0,405) dan terakhir
aspek opportunity yang menjadi prioritas adalah menawarkan sistem pembiayaan
yang adil dan saling menguntungkan (0,360). Kemudian empat alternatif strategi
berdasarkan prioritas adalah pertama, Koperasi pertanian membuat platform secara
mandiri atau bergabung dengan platform koperasi pertanian yang sudah ada
(0,811). Kedua, membuat model inovasi pertanian berbasis Green Sharia Rice
Cooperative (GSRC) (0,783). Ketiga, model inovasi pertanian berbasis Green
Sharia Rice Cooperative (GSRC) tidak dapat diterapkan (0,704). Keempat,
menjalin kerjasama dengan pemerintah dan koperasi pertanian (0,688)
No other version available