Electronic Resource
Pengaruh Karakteristik Lembaga OPZ dan Sistem Informasi Terhadap Pengungkapan Sukarela (Voluntary Disclosure) Pada OPZ Di Indonesia
Tujuan dari penelitian ini untuk menguji pengaruh karakteristik Organisasi
Pengelola Zakat (OPZ) dan sistem informasi terhadap pengungkapan sukarela
(voluntary disclosure). Terdapat empat variabel independen seperti ukuran, umur,
kepemilikan, dan sistem informasi. Ukuran OPZ diukur dengan ln total asset, umur
diukur dengan tahun laporan keuangan dikurang lamanya OPZ berdiri, sedangkan
variabel kepemilikan dan sistem informasi diukur menggunakan variabel dummy.
Sampel penelitian ini adalah 41 OPZ yang ada di Indonesia, menggunakan
purposive sampling dengan kriteria OPZ yang memiliki website dan laporan
keuangan periode 2019. Penelitian ini menggunakan metode analisis regsresi linier
berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hanya ukuran OPZ yang
berpengaruh positif signifikan terhadap pengungkapan sukarela OPZ. Namun, tiga
variabel lainnya yaitu umur, kepemilikan dan sistem informasi tidak berpengaruh
terhadap pengungkapan sukarela. Presentase pengungkapan sukarela masih relatif
rendah dari semua OPZ yang dijadikan sampel.
No other version available