Electronic Resource
Analisis Efektivitas Potensi Dan Kontribusi Pajak Mineral Bukan Logam Dan Batuan Kabupaten Bogor
Tujuan – Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui potensi penerimaan pajak
mineral bukan logam dan batuan Kabupaten Bogor, untuk mengetahui efektivitas
pajak mineral bukan logam dan batuan Kabupaten Bogor, untuk mengetahui
kontribusi pajak mineral bukan logam dan batuan terhadap PAD Kabupaten Bogor
tahun 2016-2020, untuk mengetahui kendala pemungutan pajak mineral bukan
logam dan batuan Kabupaten Bogor, serta untuk mengetahui upaya dalam
meningkatan pajak mineral bukan logam dan batuan Kabupaten Bogor.
Desain/Metodologi/Pendekatan – Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif
kualitatif. Analisis data yang digunakan adalah Analisis potensi, efektivitas, dan
kontribusi.
Temuan – Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: Tingkat potensi penerimaan
pajak mineral bukan logam dan batuan pada tahun 2020 diperkirakan memperoleh
sebesar Rp. 325.325.000.000. Potensi yang hilang disebabkan karena faktor
maraknya penambangan ilegal dan sistem pemungutan yang berbasis selfassesment. Tingkat efektivitas pajak mineral bukan logam dan batuan pada tahun
2016-2020 memperoleh rata-rata sebesar 1-109% yang dikategorikan sangat
efektif. Tingkat efektivitas tertinggi diperoleh sebesar 119% pada tahun 2018 dan
tinkat efektivitas terendah yaitu pda tahun 2016 sebesar 101%. Tingkat kontribusi
pajak mineral bukan logam dan batuan pada tahun 2016-2020 memperoleh rata-rata
sebesar 5% yang dikategorikan masih sangat kurang berkontribusi terhadap PAD
Kabupaten Bogor.
Keterbatasan Penelitian – Ruang lingkup penelitian hanya Kabupaten Bogor.
Penelitian ini hanya menggunakan satu variable dependen saja yaitu Pajak Mineral
Bukan Logam dan Batuan.
No other version available