Electronic Resource
Pemodelan Akuntansi Pertanggungjawaban Berbasis Pengendalian Internal Pada Asuransi Jiwa Syariah (Studi Kasus:PT Asuransi Syariah Keluarga Indonesia)
Akuntansi pertanggungjawaban merupakan sistem pengumpulan data serta
menyediakan informasi akuntansi dari setiap manajer pusat pertanggungjawaban
sebagai dasar pelaporan biaya dan pendapatan. Penelitian ini berfokus pada
pemodelan proses bisnis akuntansi pertanggungjawaban pada pusat pendapatan
dengan tujuan agar penerapan akuntansi pertanggungjawaban dapat dilakukan
secara efektif dan efisien. Pengumpulan data menggunakan data primer yang
diperoleh dengan wawancara melalui studi kasus di PT Asuransi Syariah Keluarga
Indonesia. Pemodelan proses bisnis akuntansi pertanggungjawaban pada penelitian
ini menggunakan BPMN 2.0 dan Bizagi Modeler. Sehingga hasil gambaran proses
bisnis akuntansi pertanggungjawaban pada pusat pendapatan berbasis pengendalian
internal yang diusulkan dapat mempermudah dan menjadi solusi dalam
menerapkannya.
No other version available