Electronic Resource
Pengaruh bagi hasil dan suku bunga terhadap deposito mudharabah bank syariah (studi komparasi bank A dan bank B pada tahun 2013 - 2016
Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh nisbah bagi
hasil deposito mudharabah berjangka1 bulan, suku bunga deposito berjangka 1
bulan, terhadap deposito mudharabah pada Bank BCA Syariah dan Bank
Muamalat. Data yang digunakan pada penelitian ini adalah data bulanan dari
Januari 2013 sampai Desember 2016. Penelitian ini menggunakan metode analisis
regresi linier berganda dengan menggunakan program komputer SPSS versi 20.0
dan Microsoft Excel 2007.
Hasil analisis menunjukkan bahwa secara parsial Bank BCA Syariah,
nisbah bagi hasil deposito mudharabah berjangka1 bulan berpengaruh positif
sedangkan suku bunga deposito berjangka 1 bulan berpengaruh negatif terhadap
jumlah deposito mudharabah dan Bank Muamalat nisbah bagi hasil deposito
mudharabah berjangka1 bulan berpengaruh negatif sedangkan suku bunga
deposito berjangka 1 bulan berpengaruh positif terhadap deposito mudharabah.
Secara simultan Bank BCA Syariah variabel nisbah bagi hasil deposito
mudharabah berjangka1 bulan, suku bunga deposito berjangka 1 bulan
berpengaruh signifikan terhadap deposito mudharabah. Hal ini dibuktikan dengan
nilai sig-F 0,02 yang lebih kecil dari signifikansi 5% dan Bank Muamalat nilai
sig-F 0,00 yang lebih kecil dari signifikansi 5%. Kemampuan prediksi dari kedua
variabel tersebut terhadap deposito mudharabah Bank BCA Syariah adalah 20,4%
dan Bank Muamalat 27,1. sebagaimana ditunjukan oleh besarnya adjusted R
square, sedangkan sisanya pada masing-masing bank dipengaruhi oleh faktor lain
yang tidak dimasukan ke dalam variabel penelitian ini.
No other version available