Electronic Resource
RANCANGAN MODEL BISNIS KANVAS PADA PRODUK SEPATU KULIT "GLANEA SHOES"
Insudtri kreatif Indonesia dewasa ini tumbuh dengan pesat seiring berkembangnya
teknologi dan gaya hidup. Tak terkecuali dalam bidang fesyen kini menjadi
kebutuhan yang melengkapi mobilitas di kehidupan global ini. Termasuk industri
kulit jadi menjadi 10 besar produk ekspor dalam negeri yang di dalamnya ada
produk sepatu, tas, dompet, dan lain-lain. Berkembangnya industri kreatif ini,
khususnya kulit, khususnya sepatu kulit yang berkembang dengan baik, penulis
mencoba untuk ikut andil dalam mengembangkannya. Penulis merancang model
bisnis sepatu kulit dengan nama merek “Glanea Shoes” dengan metode model
bisnis kanvas. Penulis merasa tertantang dalam mengikuti perkembangan fesyen
dunia dan kini tengah digandrungi oleh masyarakat dalam negeri pada segmen
fesyen alas kaki dengan menciptakan merek sepatu kulit sendiri, bukan hanya
sebagai konsumen. Rancangan bisnis ini dilengkapi dengan penelitian terhadap 30
responden menggunakan metode pendekatan wawancara action research yang
keseluruhan respondennya potensial dalam mengikuti perkembangan fesyen yang
ada. Dari hasil wawancara tersebut diperoleh hasil verifikasi yang difokuskan pada
customer segment dan value proposition.
No other version available