Electronic Resource
Analisis Perbandingan Tingkat Efisiensi Perusahaan Asuransi Umum Syariah Full Fledge dan Perusahaan Asuransi Umum Unit Usaha Syariah Dengan Menggunakan Metode Data Envelopment Analysis
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tingkat efisiensi Asuransi Umum
Syariah di Indonesia periode 2014-2016 dengan menggunakan metode Data
Envelopment Analysis (DEA). Pendekatan DEA yang digunakan adalah
pendekatan produksi berorientasi output dengan variabel input terdiri dari total
aset, pembayaran klaim, dan modal sedangkan variabel output yang digunakan
adalah kontribusi, pendapatan investasi, dan dana tabarru‟. Sampel yang
digunakan adalah empat Asuransi Umum Syariah yaitu Asuransi Adira Dinamika
Unit Syariah, Asuransi Central Asia Unit Syariah, Asuransi Sinar Mas Unit
Syariah, Asuransi Takaful Umum. Hasil penelitian menunjukkan, pada tahun
2014 Asuransi Umum Syariah yang mencapai skor efisiensi secara skala , overall
maupun secara teknis adalah Asuransi Takaful Umum. Pada tahun 2015, Asuransi
Umum Syariah yang mencapai skor efisiensi secara skala dan overall adalah
Asuransi Takaful Umum, sedangkan secara teknis adalah Asuransi Central Asia
Unit Syariah, Asuransi Sinar Mas Unit Syariah, dan Asuransi Takaful Umum.
Pada tahun 2016, Asuransi Umum Syariah yang mencapai skor efisiensi secara
skala dan overall adalah Asuransi Sinar Mas Unit Syariah dan Asuransi Takaful
Umum, sedangkan secara teknis adalah Asuransi Adira Dinamika Unit Syariah,
Asuransi Sinar Mas Unit Syariah, dan Asuransi Takaful Umum.
No other version available