Electronic Resource
Analisa pengaruh pengetahuan, bimbingan dan modal terhadap minat investasi di pasar modal (studi kasus mahasiswa STEI Tazkia)
Tujuan penelitian yang dilakukan peneliti yaitu antara lain, untuk menganalisa
pengaruh pengetahuan terhadap minat Investasi Mahasiswa STEI Tazkia, untuk
menganalisa pengaruh bimbingan terhadap minat Investasi Mahasiswa STEI Tazkia,
untuk menganalisa pengaruh modal terhadap minat Investasi Mahasiswa STEI
Tazkia, untuk menganalisa pengaruh pengetahuan, bimbingan, dan modal secara
simultan terhadap minat investasi mahasiswa STEI Tazkia.
Penelitian menggunakan data populasi berjumlah 146 mahasiswa yang
telah memiliki akun dalam investasi di pasar modal diperoleh dari survei.
Penelitian ini menggunakan metode analisa regresi berganda. Hasil penelitian ini
menemukan bahwa variabel Pengetahuan berpengaruh positif dan signifikan
terhadap minat investasi mahsiswa dan variabel Bimbingan berpengaruh positif
dan signifikan terhadap Minat investasi mahasiswa. dan juga variable Modal yang
juga berpengaruh positif terhadap minat investasi mahasiswa.
No other version available