Electronic Resource
Pengaruh firm size, growth, leverage dan serikat pekerja terhadap Human Resouce Accounting Disclosure (HRAD) pada perusahaan publik terdaftar di daftar Efek Syariah
Perkembangan ekonomi menjadikan munculnya perdagangan bebas yang
mulai merambah diberbagai sektor. Globalisasi menciptakan suatu persaingan
dimana pelaku bisnis harus menciptakan daya saing yang tinggi untuk
mempertahankan eksistensinya. Pelaku bisnis harus merubah strategi dari bisnis
berdasarkan tenaga kerja menjadi bisnis berdasarkan pengetahuan. Pelaku bisnis
memiliki modal yang paling penting, yaitu sumberdaya manusia yang menjadi
aset perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh ukuran
perusahaan (SIZE), pertumbuhan perusahaan (GROWTH), tingkat leverage
(LEV) dan serikat pekerja (SPSI) terhadap pengungkapan akuntansi sumberdaya
manusia (HRADI).
Data yang digunakan dalam penelitian ini merupakan data panel. Jumlah
sampel dalam penelitian adalah 45 perusahaan yang secara berturut-turut terdaftar
di Daftar Efek Syariah (DES) pada periode penelitian tahun 2010-2011. Data yang
dikumpulkan dengan metode purposive sampling. Regresi linear digunakan untuk
mengetahui pengaruh SIZE, GROWTH, LEV dan SPSI terhadap HRADI. Hasil
pengujian menunjukkan hasil bahwa SIZE dan SPSI berpengaruh positif
signifikan terhadap HRADI. Variabel LEV menunjukkan hasil berpengaruh
negatif signifikan terhadap HRADI. Sedangkan GROWTH tidak berpengaruh
signifikan terhadap HRADI.
No other version available